Cara Efektif Mengurangi Memory Usage Yang Tinggi di Windows

Cara Efektif Mengurangi Memory Usage Yang Tinggi di Windows - Hallo pengunjung setia Viral Semarang, Pada postingan artikel yang anda baca kali ini yang berjudul Cara Efektif Mengurangi Memory Usage Yang Tinggi di Windows, kami telah mempersiapkan artikel dari berbagai sumber ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan kali ini Artikel Software, Artikel Tips, Artikel Trik, Artikel Troubleshoot, Artikel Tutorial, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Cara Efektif Mengurangi Memory Usage Yang Tinggi di Windows
Link : Cara Efektif Mengurangi Memory Usage Yang Tinggi di Windows

Baca juga


Cara Efektif Mengurangi Memory Usage Yang Tinggi di Windows


Halo kawan-kawan, kali ini saya akan memberitahukan cara mengurangi Memory Usage yang tinggi di Windows kalian. Jika sudah tinggi, dampaknya kinerja komputer kalian akan terasa lambat dan membuat kita jengkel karena apa-apa akan serba lambat dan delay. 

Oke, langsung aja ya untuk caranya sebagai berikut :
===================================
1. Mematikan Service Windows Update
===================================
Jika kalian pengguna Komputer yang jarang melakukan Update pada Windows, kalian bisa mematikan Service Windows Updatenya guna mengurangi beban kinerja komputer kalian akan tetapi jika kalian rutin mengupdate saya tidak menganjurkan cara ini. 

Cara mematikannya ?
    1) Buka RUN dengan menekan Windows + R.
    2) Ketik services.msc lalu OK.
    3) Setelah itu, akan terbuka Menu Services dan di sebelah Kanan pada Name kalian cari "Windows Update" 
        dan setelah itu kalian Klik kanan lalu Properties.
       

       

    4) Lalu setelah Menu Properties terbuka, kalian ke Tab General dan cari Startup Type dan pilih Disabled lalu OK.
      

Ternyata cara ini tidak work pada pengguna Windows 10, karena walau sudah dimatikan, secara otomatis akan kembali aktif. Cara ini bisa dilakukan jika kalian menggunakan Windows 7.

===================================
2. Mematikan Service Windows Search
===================================
Yang kedua, kalian bisa mematikan Service Windows Search akan tetapi konsekuensinya kalian tidak dapat melakukan pencarian.

Cara mematikannya ?
Sama seperti Windows Update, tetapi yang kalian cari adalah "Windows Search". Silahkan kalian Disabled seperti pada Windows Update.



===============================
3. Mematikan Service Superfetch
===============================
Yang ketiga, kalian bisa mematikan Service Superfetch untuk meningkatkan kinerja PC kalian.

Service Superfetch ?
Layanan yang bertanggung jawab untuk menyimpan informasi program-program apa saja yang paling sering kita buka dan program-program tersebut akan dimuat terlebih dahulu ke dalam RAM sehingga di waktu yang akan datang saat kita akan menjalankan program tersebut akan terbuka lebih cepat.

Hanya saja program-program tersebut belum tentu akan kita gunakan setiap kita menggunakan komputer kan ? Maka dari itu, hal ini akan menjadi beban buat komputer kalian.

Sebenarnya service ini cukup membantu buat komputer yang memiliki spesifikasi cukup tinggi, tapi kalau rendah ya bisa bikin komputer kalian megap-megap haha.

Cara mematikannya ?
Seperti pada Windows Update, akan tetapi yang kalian cari disini adalah "Superfetch" lalu di Disabled.



==================================
4. Mengaktifkan Metered Connection
==================================
Yang keempat ini khusus untuk pengguna Windows 10, kalian bisa mengaktifkan fitur Metered Connection. 
Fitur ini pada dasarnya digunakan untuk membatasi penggunaan Bandwidth internet oleh sistem yang digunakan untuk mengupdate beberapa Software dan Security Windows kalian tapi masih bisa di update secara manual. Jika dibatasi maka proses yang digunakan untuk mengupdate beberapa program tidak akan berjalan dan membuat kinerja komputer kita menjadi lebih wus wus.

Lalu bagaimana cara mengaktifkannya ? Simak baik-baik caranya dibawah ini :
1. Klik icon Network yang ada di Taskbar kalian lalu klik Properties pada koneksi Internet yang kalian pakai.
                                                 [Dalam hal ini yang saya pakai Wifi - Mi Tethering]

2. Setelah itu akan masuk ke menu Setting dan scroll ke bawah dan cari Metered Connection dan aktifkan Set as metered connection.


Apa saja kekurangannya jika Set as metered connection ini aktif ?
Berdasarkan informasi yang didapatkan dari website Winpoin, beberapa fitur akan dinonaktifkan saat metered connection ini diaktifkan, diantaranya :
1. Aplikasi tidak akan terupdate secara otomatis(manual).
2. Pembaruan Windows Update tidak akan aktif secara otomatis(manual).
3. Live tile pada start menu tidak akan real time.
4. Windows Spotlight tidak akan berganti ke background yang baru.
5. Beberapa aplikasi tidak akan terdownload jika fitur ini aktif. 



Demikianlah Artikel Cara Efektif Mengurangi Memory Usage Yang Tinggi di Windows

Sekianlah artikel Cara Efektif Mengurangi Memory Usage Yang Tinggi di Windows kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Cara Efektif Mengurangi Memory Usage Yang Tinggi di Windows dengan alamat link https://viralsemarang.blogspot.com/2022/05/cara-efektif-mengurangi-memory-usage.html
Close